Home / Kabar Desa / Desa Pandak, Bangun Gapura Dengan Dana Swadaya Masyarakat

Desa Pandak, Bangun Gapura Dengan Dana Swadaya Masyarakat

Pandak, Rabu 31/08/2016 Pembangunan Gapura Jalan Sadewa sudah mencapai 50%. Pembangunan Gapura yang dimulai pada hari Selasa tanggal 16 Agustu 2016 dengan peletakan batu pertama oleh Kepala Desa Pandak Bapak Rasito tersebut, dilaksanakan dengan dana murni Swadaya Masyarakat.

“ Pembangunan Gapura ini adalah murni dari swadaya masayarakat yang peduli akan kemajuan Desa Pandak”, Jelas Kades Pandak.

Menurut beliau dengan dibangunnya Gapura tersebut diharapkan akan menjadi symbol atau ciri khas bangunan fisik Desa Pandak sebagai pintu masuk ke Kantor Desa Pandak mengingat lokasi kantor bukan di jalur utama. Disamping itu juga  karena selama ini banyak orang dari luar apabila masuk ke Desa Pandak banyak yang terlewat sampai desa diatasnya.

Pembangunan yang dilaksanakan oleh Panitia yang di ketuai Oleh H Rachmat tersebut direncanakan akan menghabis kan dana kurang lebih Rp. 29.961.072,-

“ Sampai hari dana yang masuk dari masyarakat baru tercapai Rp.12.000.000,-, namun kami optimis akan memenuhi target mengingat sudah banyak masyarakat yang bersedia membantu namun masih dalam pernyataan lisan”, kata Sasmito sekretaris Panitia. /gatto

About admindesa

Check Also

Perangkat Desa Baru Dilantik

Pandak, Kepala Desa Pandak  Bapak Rasito Sabtu 22 Juli 2017 melantik 2 (dua) perangkat desa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *